Manfaat dan Fungsi Google Search Console

Google Search Console adalah layanan gratis dari Google yang berfungsi untuk membantu Anda memantau, mempertahankan, dan memecahkan masalah kehadiran situs Anda di hasil Google Penelusuran. Dengan Google Search Console, Anda bisa melakukan analisis terhadap website Anda dan mengoptimalkan performa organiknya.

Apakah Manfaat Google Search Console?  Apakah Fungsi Google Search Console?

Berikut ini adalah beberapa manfaat Google Search Console bagi situs Anda:

1. Temukan keyword populer untuk bisnis Anda


Google Search Console akan memberi informasi mengenai total munculnya website Anda di hasil pencarian untuk kata kunci tertentu (impression) dan berapa kali website Anda diklik dari hasil pencarian tersebut (click through rate). Maka Anda dapat mengetahui kata kunci mana yang paling efektif dan kurang efektif untuk SEO website Anda.

2. Identifikasi halaman paling populer

Di dalam sebuah website, terdapat banyak halaman di dalamnya, dari halaman produk hingga blog yang berisi artikel menarik. Setiap website memiliki halaman yang lebih populer dari halaman lain di hasil pencarian. 

Google Search Console akan membantu mengidentifikasi halaman website mana yang paling banyak mendatangkan pengunjung. Anda bisa memanfaatkan halaman yang populer untuk meningkatkan konversi atau mengoptimalkan halaman yang kurang populer untuk mendapatkan lebih banyak traffic.

3. Mengetahui dari mana datangnya pengunjung dan perangkat apa yang digunakan

Google Search Console bisa digunakan untuk melihat para pengunjung website Anda secara lebih detail, yang memungkinkan untuk mengidentifikasi dari mana datangnya pengunjung website Anda. 
Baik asal negara, hingga kota tempat mereka tinggal. Fitur ini akan membantu memahami demografi prospek pelanggan sehingga bisa menjangkau target audiens yang tepat. 

Selain itu, Anda juga bisa mengetahui perangkat apa yang digunakan pengunjung website Anda, apakah kebanyakan menggunakan perangkat desktop atau perangkat mobile. Hal ini penting untuk memastikan bahwa website Anda responsif dan ramah pengguna di semua jenis perangkat.

4. Memastikan bahwa Google dapat menemukan dan meng-crawl situs Anda

Google Search Console memudahkan Anda memantau dan, dalam beberapa kasus, menyelesaikan error server, masalah pemuatan situs, dan masalah keamanan seperti peretasan dan malware. 

Anda juga dapat menggunakannya untuk memastikan bahwa pemeliharaan atau penyesuaian situs apa pun yang Anda lakukan terkait performa penelusuran, berjalan dengan lancar. Anda juga bisa menginspeksi url baru agar cepat terindex oleh Google.

5. Memperbaiki masalah pengindeksan dan meminta pengindeksan ulang untuk konten baru atau yang diperbarui

Google Search Console akan memberi tahu Anda jika ada masalah pengindeksan di situs Anda, seperti halaman duplikat, konten tipis, atau error 404. Anda bisa memperbaiki masalah tersebut dan meminta Google untuk mengindeks ulang halaman yang sudah diperbaiki agar muncul di hasil penelusuran. Anda juga bisa mengirimkan sitemap situs Anda agar Google lebih mudah menemukan dan mengindeks semua halaman di situs Anda.

6. Melihat data traffic Google Penelusuran untuk situs Anda

Google Search Console akan memberikan laporan lengkap mengenai data traffic Google Penelusuran untuk situs Anda, seperti seberapa sering situs Anda muncul di Google Penelusuran, kueri penelusuran mana yang memunculkan situs Anda, seberapa sering penelusur mengklik untuk kueri tersebut, dan banyak lagi. 

Data ini akan membantu Anda menganalisis kinerja situs Anda dan menemukan peluang untuk meningkatkan visibilitas dan traffic organik Anda.

7. Menampilkan situs mana saja yang menaut ke situs Anda

Google Search Console akan memberikan informasi mengenai situs mana saja yang memberikan backlink ke situs Anda, yaitu tautan yang mengarah ke situs Anda dari situs lain. 

Backlink adalah salah satu faktor penting dalam SEO, karena menunjukkan otoritas dan kredibilitas situs Anda di mata Google. Anda bisa memantau backlink Anda dan menghapus tautan yang tidak relevan atau berbahaya.

8. Memecahkan masalah terkait AMP, kegunaan seluler, dan fitur Penelusuran lainnya

Google Search Console juga akan membantu Anda memecahkan masalah terkait fitur Penelusuran lainnya, seperti Accelerated Mobile Pages (AMP), kegunaan seluler, rich snippets, dan lain-lain. Fitur-fitur ini akan membantu situs Anda lebih menonjol dan menarik di hasil penelusuran, serta memberikan pengalaman pengguna yang lebih baik.

Itulah beberapa manfaat Google Search Console bagi situs Anda. Jika Anda belum menggunakan layanan ini, segera daftarkan situs Anda ke Google Search Console dan nikmati berbagai fitur dan laporan yang tersedia. Dengan Google Search Console, Anda bisa meningkatkan performa organik situs Anda dan mencapai tujuan bisnis Anda.

Post a Comment for "Manfaat dan Fungsi Google Search Console"